Ops Keselamatan 2024, Satlantas Polresta Bogor Kota Bersama Polisi Sahabat Anak Gelar Lomba Mewarnai

    Ops Keselamatan 2024, Satlantas Polresta Bogor Kota Bersama Polisi Sahabat Anak Gelar Lomba Mewarnai

    KOTA BOGOR - Di penghujung pelaksanaan Operasi Keselamatan Lodaya 2024, Satlantas Polresta Bogor Kota Polda Jabar bekerjasama dengan pengurus Polisi Sahabat Anak Kota Bogor dan Lippo Plaza Ekalokasari menggelar kegiatan lomba mewarnai.

    Hal tersebut sesuai dengan arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso untuk meningkatkan kegiatan yang bersifat Preemtif dan persuasif dalam pelaksanaan Operasi Keselamatan Lodaya 2024.

    Kegiatan lomba mewarnai ini digelar di lantai 1 Mall Lippo plaza Ekalokasari yang dihadiri setidaknya 80 anak dengan tema Ramadhan, diikuti oleh peserta yang terdiri dari anak TK, RA dan SPS.

    “Kita sampaikan pesan Kamseltibcar lantas di sela-sela acara lomba mewarnai, karena memang pendekatan bermain yang dikedepankan saat memberikan materi tertib berlalulintas sejak usia dini, ” ungkap Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Galih Apria melalui Kanit Kamsel Iptu Kustriasih.

    “Kegiatan Polisi Sahabat anak ini memang selalu meriah dengan semangat dan antusiasme walaupun dalam kondisi puasa, ” ucapnya.

    “Dalam acara ini juga dihadiri oleh pocari sweat dan dokter anak dalam memberikan penjelasannya terkait kebutuhan cairan bagi anak-anak saat puasa, ” pungkas Iptu Kustriasih.

    Hidajat

    Hidajat

    Artikel Sebelumnya

    Nikmatnya Shalat Subuh Polsek Bogor Barat...

    Artikel Berikutnya

    Menjaga Kamtibmas Kota Bogor, Kapolresta...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek Bungursari Polres Purwakarta Tingkatkan Pengawasan dengan Patroli di Daerah Ramai
    BHABINKAMTIBMAS DESA KERTAMANAH SAMPAIKAN HIMBAUAN KAMTIBMAS
    Polsek Ciampel, Bhabinkamtibmas Desa Mulyasejati Aipda Tono Melaksanakan Patroli Dialogis Antisipasi C3 dan Kejahatan Lainnya Di Wilayah Desa Mulyasejati.
    Bhabinkamtibmas Polsek Pasawahan Aiptu Agus Supriadi Bhabinkamtibmas desa cihuni kec.pasawhaan   himbauan kamtibmas agar waspada curanmor agar lingkungan aman tka
    Polsek pasawahan  Bhabinkamtibmas desa Lebak Anyar  kec.pasawahan Aiptu Didin Haerudin sambang tokoh masyarakat sekaligus himbauan kamtibmas agar waspada kejahatan seperti curanmor siang hari

    Ikuti Kami